JAKARTA LIFE'S STYLE
Mantan Menteri Keuangan Franciscus Xaverius Seda, yang lebih dikenal dengan Frans Seda meninggal dunia tadi pagi. Hal itu dikonfirmasi oleh salah satu orang dekat Tokoh Katolik ini, Policarpus da Lopez."Saya dapat sms dari keponakan Pak Frans, bahwa benar Pak Frans sudah meninggal dan orang baru boleh melayat jam 3 sore ini di rumahnya di kawasan Pondok Indah," sebutnya.
Menurut informasi yang diterima, Frans meninggal pukul 05.00 di rumahnya tadi pagi.
Frans Seda lahir di Flores, Nusa Tenggara Timur, 4 Oktober 1926. Selain Menkeu di awal Orde Baru (1966-1968), ia juga pernah menjabat antara lain adalah Menteri Perkebunan dalam Kabinet Kerja IV (1963-1964) dan Menteri Perhubungan dan Pariwisata (1968-1973) dalam Kabinet Pembangunan I. (KOMPAS)
0 komentar:
Post a Comment