Taman Impian Jaya Ancol, misalnya. Pusat hiburan di utara Jakarta itu memberikan potongan harga 50 persen untuk tiga wahana unggulannya: Dunia Fantasi, Gelanggang Renang Atlantis, dan Gelanggang Samudra. Harga masing-masing menjadi Rp 60 ribu, Rp 35 ribu, dan Rp 40 ribu.
"Dengan menunjukkan tinta di jari," ujar Kepala Hubungan Masyarakat PT Pembangunan Jaya Ancol, Sofia Cakti, Kamis (9/4). Menurutnya, pemberian diskon ini berlaku hingga besok.
Sofia mengatakan diskon ini untuk mendukung pemilihan umum. "Untuk memberi penghargaan kepada pemilih," katanya.
Dengan libur panjang hingga Ahad mendatang, PT Pembangunan Jaya Ancol menargetkan adanya kenaikan total pengunjung dari angka rata-rata 60 ribu pengunjung tiap hari libur nasional. "Kami harap bisa 80 sampai 90 ribu orang," kata Sofia. Puncaknya diperkirakan Sabtu dan Ahad nanti.
Sementara, gerai kopi Starbucks memberikan kopi gratis bagi pengunjung yang jarinya sudah tercelup tinta pemilih. "Dapatnya kopi hitam," kata seorang pelayan di Starbuks Mal Puri Indah semalam.
Menurutnya, promosi itu berlaku khusus hari ini mulai pukul 12.00 hingga 17.00. "Berlaku di semua cabang seluruh Indonesia," katanya.
http://www.tempointeraktif.com/hg/jakarta/2009/04/09/brk,20090409-169366,id.html
0 komentar:
Post a Comment