GOOGLE SEARCH ENGINE
Custom Search

BOM JW MARRIOT-RIZT CARLTON: Polisi Endus Ibrohim dan Dani di Mampang dari Sinyal HP

http://www.kompas.com/data/photo/2009/08/12/1324478p.jpg
Shift house alias rumah persinggahan gembong teroris Noordin M Top yang terletak di Jalan Pondok Jaya I No 29, Pela Mampang, Mampang Prapatan, bekas kamar pembantu.

JAKARTA LIFE'S STYLE. Kejahatan, seberapa pun sempurna, tetap meninggalkan jejak. Mungkin hal ini tepat menggambarkan apa yang terjadi pada anggota jaringan gembong teroris Noordin M Top, Ibrohim alias Boim, dan Dani Dwi Permana.

Keberadaan mereka di tempat persinggahan sebelum melakukan aksi pengeboman bunuh diri terendus pihak kepolisian melalui sinyal telepon genggam. Seperti diberitakan, Dani adalah pelaku bunuh diri di Hotel JW Marriott, sementara Ibrohim, karyawan toko bunga Cynthia, adalah salah satu otak di balik ledakan mematikan tersebut.

"Setelah Bom Kuningan, saya sempat didatangi intel. Mereka menduga ada jejak pelaku karena sinyal HP. Lokasinya di wartel di mulut gang Pondok Jaya," ujar Ketua RT 01 Linda, Rabu (12/8) kepada Kompas.com. Pantauan Kompas.com, lokasi wartel yang dimaksud hanya berjarak sekitar sepuluh meter dari kontrakan yang disewa kelompok Noordin tersebut.

Linda mengaku, pada awalnya, dirinya tidak percaya karena pemilik wartel, yang merupakan saudara dari suami-istri Gondo-Wiwid, pemilik kontrakan, adalah warga yang baik. Maka, beberapa saat setelah pihak kepolisian mengumumkan bahwa rumah kontrakan tersebut sempat menjadi tempat persinggahan kelompok Noordin, Linda mengaku sangat terkejut.

Linda sendiri mengaku, pasangan suami-istri tersebut tidak melaporkan adanya pendatang baru. "Mereka tidak melapor," kata Linda.

Padahal, Linda selalu mewanti-wanti warganya, sebanyak 73 kepala keluarga, agar melapor jika membawa pendatang baru. Kini, Linda tengah berkoordinasi dengan ketua RW untuk meminta pertanggungjawaban pasangan Gondo-Wiwid. (kompas.com)




0 komentar:

Post a Comment

 

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

RECENT COMMENT